Rabu, 01 Desember 2021

Partisipasi Mahasiswa dan Dosen dalam Seminar Nasional Pendidikan Jurusan Tarbiyah FTIK IAIN Palangka Raya

Kamis (02/12) Jurusan Trabiyah FTIK IAIN Palangka Raya melaksananakan Seminar Nasional dengan tema "Pembelajaran di Era Society 5.0" yang dibuka langsung Oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya, ibu Dr. Hj. Rodhatul Jennah, M.Pd dalam sambutannya beliau sangat mengapresiasi kegiatan seminar Nasional yang dilaksanakan oleh Jurusan Tarbiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya. Kegiatan ini dibagi menjadi 2 sesi yang mana pada sesi pertama materi disampaikan oleh 4 Narasumber yaitu Prof. Dr Tobroni, M.Si dengan topik Profesionalisme Guru PAI di Era Society, Dr. Cecep Kustandi, M.Pd Topik pembelajaran Mi/SD di Era Society, Dr. (c) Ali Murfi, M.Sc topik Menyiapkan Tenaa Kependidikan di Era Society 5.0, Evania Yafie, S.Pd., M.Pd., Ph.D (c) topik Pembelajaran Anak Usia Dini di Era Society. Pada sesi 2 merupakan sesi paralel bagi para peserta yang telah mengirimkan karya ilmiahnya. salah satu mahasiswa PIAUD peserta yang terlibat sebagai presenter pada sesi  ini ialah Tri Maulida Sari, S.Pd yang memaparkan karya ilmiahnya yang berjudul Metode Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Anak Usia Dini di TK Al-Hidayah Buntok.

Tri Maulida Sari, S.Pd Saat menyampaikan Materi




0 komentar:

Posting Komentar